Label

Jumat, 05 Juni 2015

Review Film SILVER LININGS PLAYBOOK (2012) #NulisRandom2015 #Day5

Film ini menceritakan tentang seorang yang di diagnosa menderita Bipolar Disorder, dimana ia mengalami perubahan mood yang secara tiba-tiba. Dia adalah Pat. Gangguan psikis yang ia alami menyebabkan ia menjalani perawatan selama 8 bulan. Saat kembali ke rumah, tujuan utamanya adalah mencari Nikki, mantan istrinya yang meninggalkan bayangan luka mendalam di ingatan Pat tidak membuat Pat benci terhadap Nikki. Pat ingin memerbaiki kesalahannya di masa lalu dan kembali bersama Nikki. 

Saat memenuhi undangan makan malam dari Roni sahabatnya, Pat bertemu dengan Tiffany, adik ipar Roni. Tiffany baru saja kehilangan suaminya yang meninggal dalam sebuah kecelakaan, dan Tiffany juga memiliki sifat yang keras dan meledak-ledak akibat depresi yang dia alami. Sejak pertemuan itu, Tiffany menjadi sering bertemu Pat, Mereka sering tak sengaja bertemu saat melakukan lari bersama. 

Ketika Pat mengetahui kalau Tiffany masih berteman dengan Nikki, ia berniat menitipkan sebuah surat untuk Nikki. Tapi Tiffany mengajukan syarat, sebagai imbalan mengantarkan surat kepada Nikki, Pat harus menjadi pasangan Tiffany dalam kompetisi dance. Pertemuan-pertemuan Tiffany dengan Pat dalam latihan dance itulah yang akhirnya membantu proses penyembuhan Pat dari Bipolar Disordernya.

Klimaks dari film ini yaitu ketika Ayah Pat melakukan taruhan bersama rekannya, dimana taruhannya adalah tim sepak bola jagoan Ayah Pat harus menang, dan Pat harus mendapatkan skor 5 di kompetisi Dance, jika keduanya tidak menang, maka keluarga Pat akan kehilangan banyak uang. Disitulah suasana terasa menegankan. Apalagi Nikki ikut hadir di kompetisi dance dan membuat Tiffany nyaris membatalkan kompetisi.

Ending ceritanya cukup manis, ditutup dengan sebuah kutipan

"Satu-satunya cara kau bisa memaklumi kegilaanku adalah melakukan sesuatu yang gila juga" - Pat

Tidak ada komentar:

Posting Komentar